top of page
Search

Apa itu Waralaba? Berikut Contoh dan Penjelasannya

Waralaba atau yang sering disebut franchise adalah salah satu bisnis kerjasama antara pemilik produk, merek, atau sistem operasional dengan pihak kedua berupa izin pemakaian produk, merek, dan sistem operasional.



Menurut Pemerintah Indonesia, waralaba adalah ikatan bisnis yang salah satu pihaknya diberikan hak untuk memanfaatkan dan memakai hak dan kekayaan intelekual (HAKI) atau pertemuan ciri khas saja yang dimiliki pihak lain dengan imbalan sesuai persyaratan yang ditetapkan pihak lain dalam rangka penyediaan maupun penjualan barang dan jasa.


Istilah waralaba atau franchise adalah gabungan dari kata wara yang berarti lebih dan laba atau yang bisa diartikan sebagai keuntungan. Waralaba sendiri sudah diatur dalam Peraturan Pemerintah (PP) No 42 tahun 2007 tentang Waralaba. Bisnis franchise atau waralaba sudah banyak berkembang di Indonesia salah satunya bisnis spa, restoran, kedai kopi, minimarket, dan sebagainya.


Elemen dalam Waralaba


Berikut adalah 2 elemen dalam bisnis waralaba:


- Franchisor adalah pemberi bisnis atau pemilik bisnis yang memberikan merek usaha/dagang yang diberikan hak penjualan kepada pihak lain, bisa berupa perseorangan maupun badan usaha.


- Franchisee adalah penerima waralaba atau pembeli franchise menerima hak untuk mengelola atau menjalankan bisnis dari franchisor, yang berupa perseorangan atau badan usaha.


Dalam bisnis waralaba pemilik bisnis atau biasa dikenal dengan franchisor yang memakai uang pembeli franchise (franchisee) untuk perkembangan bisnis. Sebagai gantinya ia menyediakan sistem bisnis yang bisa dijalankan ke pihak franchisee. Sehingga franchisee bisa berbisnis dengan sistem, merek, dan prosedur yang ada, selain itu pihak franchisee tidak perlu membangun bisnis dari nol.


Jenis Waralaba


Waralaba bisa dikelompokan menjadi dua bagian:


- Waralaba dalam negeri

Jenis waralaba ini menjadi pilihan bagi mereka (pengusaha) yang ingin berinvestasi dengan hasil cepat, namun belum memiliki pengetahuan yang lebih dalam mengatur strategi bisnis usaha.


- Waralaba luar negeri

Biasanya mempunyai sistem yang jelas sehingga franchise tipe ini banyak diminati. Merk produk luar negeri sudah banyak dikenal oleh masyarakat luas sehingga prospek bisnis ini jauh lebih bergengsi.


Bisnis Waralaba de WAVE Therapy and Reflexology



Bisnis spa, massage, refelksi adalah bisnis dibidang jasa yang lebih menguntungkan jika dibandingkan dengan menjual produk, selain itu omset dari bisnis jasa adalah profit. Dalam kehidupan modern ini pasti banyak orang membutuhkan spa, massage, dan refleksi untuk membantu merileksasi tubuh, sehingga potensi profit bisnis spa, massage, dan refleksi menunjukan tren positif.


de WAVE Therapy and Reflexology adalah salah satu yang terbaik di dunia. de WAVE adalah salah satu yang terbaik di Indonesia. Dengan memilih de WAVE Therapy and Reflexology, Anda akan membawa spa terbaik di dunia ke kota Anda selain itu menjadi bisnis yang Anda kelola dan miliki.


Jika Anda ingin menjalani gaya hidup sehat serta membangun bisnis di Industri yang sedang tren, maka de WAVE Therapy and Reflexology bisa jadi pilihan yang tepat untuk bisnis Anda.

15 views0 comments

Recent Posts

See All
bottom of page