top of page
Search

Macam Facial Treatment Berdasarkan Jenis dan Manfaatnya

Facial Treatment adalah salah satu perawatan yang digemari oleh kalangan wanita. Masih ada wanita yang melakukan Facial Treatment setidaknya sebulan sekali untuk mendapatkan kulit wajah yang sehat dan bersinar.



Facial Treatment saat ini sudah dilengkapi dengan berbagai produk, jenis, teknik, dan manfaat yang bisa menyesuaikan kebutuhan kulit wanita yang berbeda-beda jenisnya. Untuk tahu lebih lengkap terkait dengan jenis Facial Treatment yang sesuai dengan kebutuhan kulitmu. Berikut beberapa rekomendasi Facial Treattment menurut jenis dan manfaat untuk wajah.


Oily and Acne Facial

Jika wajah Anda berminyak dan memiliki jerawat, perlu Facial khusus yang bisa menyesuaikan kulit normal atau kering Anda. Oily and Acne Facial sangat cocok bagi Anda yang punya wajah berminyak dan berjerawat. Proses perawatan seperti menormalkan produksi minyak berlebih, mengangkat komedo, hingga menghilangkan bekas jerawat pada wajah.


Anti aging Facial

Jika Anda berusia 30 tahun, perawatan Anti aging Facial bisa jadi rekomendasi perawatan Facial Treatment Anda. Produk yang digunakan seperti serum dan masker. Bahkan Facial Treatment ini juga mengandung antioksidan, kolagen, dan exfoliation yang bisa menghilangkan kerutan kulit dan membuat kulit terlihat lebih muda.


Brightening Facial

Jika wajah Anda sering terkena sinar matahari, perawatan Brightening Facial bisa jadi rekomendasi perawatan Facial Treatment Anda. Dengan Brightening Facial Anda bisa mengembalikan pigmen pada wajah, selain itu perawatan ini juga mengandung antioksidan yang bisa melindungi bagian kulit dari paparan sinar UV, kulit wjah pun akan terlihat bersinar dan sehat.


Gold Facial

Gold Facial adalah salah satu treatment wajah yang tergolong mewah. Gold Facial sendiri adalah bagian dari perawatan kecantikan yang digunakan untuk estitensi kulit wajah dan peremajaan kulit. Dengan melakukan Facial Treatment ini, bisa mengurangi kertanan dan garis-garis halus.


Manfaat lain dari Gold Facial adalah membantu proses pembaharuan sel kulit, mengencangkan kulit, meningkatkan sirkulasi darah, membantu mengontrol pigmentasi, dan bisa mencerahkan kulit. Gold Facial ini cocok bag Anda yang memiliki kulit yang berminyak dan kering.


Deep Cleaning Facial

Deep Cleaning Facial adalah salah satu Facial treatment yang sering dilakukan oleh beberapa orang. Manfaat dari Deep Cleaning adalah untuk membersihkan kotoran pada wajah yang tidak bisa dihilangkan dengan muncuci muka saja.


Diamond Microdemabration

Mikrodemabrasi adalah salah satu Facial Treatment untuk abrasi atau pengelupasan kulit yang dilakukan menggunakan alat khusus dan bahan kristal halus. Manfaat dari Facial Mikrodemabrasi adalah untuk menghilangkan flek hitam pada wajah, merangsang kolagen pada kulit, mengecilkan pori-pori, menghilangkan bekas jerawat, mengurangi keriput dan garis wajah, serta mengurangi minyak berllebih.


Setelah menggunakan treatment ini wajah Anda akan terasa memiliki wajah yang lebih halus, cerah, dan lebih muda. Facial Diamond Microdemabration aman digunakan untuk segala jenis kulit.


BB Glow Skin Treatment

BB Glow Skin adalah proses perawatan yang digunakan pad pigmen foundation dimasukkan ke dalam kulit seperti halnya sulam bibir atau sulam alis. Manfaat dari BB Glow Skin Treatment adalah mengurangi keriput dan garis-garis halus, mencerahkan wajah, mengecilkan pori-pori, mengurangi jerawat, mengrangi keriput dan garis-garis halus, menghilangkan sel kulit mati, serta mengurangi bekas jerawat dan bintik hitam.


Itulah Rekomendasi Facial Treatment berdasarkan jenis dan manfaatnya untuk wajah. Sebelum menentukan perawatan wajah yang cocok untuk kulit Anda, alangkah baiknya mencari tahu informasi tentang Therapy dan Reflexology yang akan Anda pilih. Pastikan Anda memilih Therapy dan Reflexology yang punya tenaga profesional. Salah satu Theraphy dan Reflexology yang punya tenaga profesional adalah De WAVE Theraphy and Reflexology.

55 views0 comments

Recent Posts

See All
bottom of page